Sabtu, 19 Oktober 2013


bisa apa aku ini?
aku hanya insan biasa
yang jauh dari kesempurnaan
salahku juga telah jatuh cinta
kau seanggun bidadari
bisa apa aku?

Senin, 13 Agustus 2012

Zapata akan buktikan diri

Milan - Cristian Zapata datang ke AC Milan setelah klub tersebut ditinggal Alessandro Nesta dan Thiago Silva. Mengaku tidak terbebani, pesepakbola asal Kolombia itu akan membuktikan dirinya layak berseragam Merah-Hitam.

Beberapa hari lalu Milan secara mengejutkan mengumumkan kesepakatan dengan Villarreal untuk meminjam Zapatan. Meski kontrak pinjamnya cuma setahun, pesepakbola 25 tahun itu bisa disodori opsi untuk dapat kontrak permanen di akhir musim nanti.

Kedatangan Zapata menyudahi tanda tanya besar terkait pembelian Milan untuk posisi pemain belakang karena Rossoneri sudah ditinggal Thiago Silva dan Alessandro Nesta. Namun kedatangan Zapatan juga dipertanyakan Cesare Maldini, karena dianggap tak sepadan untuk menggantikan Silva.

"Menjadi 'pewaris' Thiago Silva tak memberi beban buat saya. Saya tak lantas takut dengan tekanan yang datang dengan hal itu. Saya berada di sini untuk membuktikan saya layak berada di Milan," sahut Zapata dalam konferensi pers pertamanya bersama Milan.

"Saya menyadari Milan sudah kehilangan dua bek tengah terbaiknya, tapi saya tahu saya adalah pemain yang bagus, jika saya bekerja keras saya bisa bekerja dengan baik," lanjut dia diFootball Italia.

Zapata masih harus membuktikan dirinya apakah dia pantas menjadi pilihan utama di sentral pertahanan Milan. Satu tempat di posisi tersebut hampir dipastikan jadi milik Philippe Mexes.

"Saya seorang bek tengah, tapi jika dibutuhkan saya bisa juga bermain di kanan. Saya kesulitan di Villarreal karena itu merupakan liga yang benar-benar baru dan mereka langsung menempatkan saya di kanan, jadi saya kesulitan beradaptasi."

"Saya sudah bermain enam musim di Italia (bersama Udinese) dan saya senang bisa kembali ke 'rumah' dengan sangat cepat. Saat tahu Milan tertarik, saya sudah tak sabar untuk segera berlatih di Milanello," tuntas dia.